Real Mallorca vs Barcelona akan menjadi salah satu lagu seru pekan ketujuh Liga Spanyol 2022/2023, Minggu, 2 Oktober 2022.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Pertandingan Real Mallorca vs Barcelona akan berlangsung di Visit Mallorca Estadi dan dijadwalkan kick off pada pukul 02:00 WIB.
Laga melawan Mallorca bisa dibilang laga yang membuat pelatih Barcelona Xavi harus merombak skuat utamanya karena beberapa pemain yang mengalami cedera sehabis membela negaranya masing-masing.
Beberapa pemain Barcelona yang cedera antara lain, Ronald Araujo (Uruguay), Jules Kounde (Prancis), serta Frenkie De Jong dan Memphis Depay (Belanda).
Kehilangan beberapa pemain tidak membuat Xavi harus memainkan pemain muda karena skuat Blaugrana terbilang cukup dalam, pemain-pemain yang cedera tersebut dapat diganti oleh pemain-pemain yang fit, seperti Alejandro Balde, Kessie, Pedri, Dembele, Raphinha, dan Robert Lewandowski.
Laga Real Mallorca vs Barcelona nanti merupakan laga dimana anak asuh dari Xavi mengincar kemenangan keenam berturut-turut di Liga Spanyol.
Lima kemenangan terakhir Blaugrana adalah saat melawan Real Sociedad 4-1, Real Valladolid 4-1, Sevilla 3-0, Cadiz 4-0, serta Elche 3-0.
Anak asuh dari Xavi Hernandez saat ini berada di posisi 2 klasemen sementara Liga Spanyol 2022/2023, mereka tertinggal satu poin dari rival abadi mereka Real Madrid yang berada di posisi 1.
Prediksi Susunan Pemain Real Mallorca vs Barcelona
Real Mallorca (3-5-2): Rajkovic(GK); Valjent, Raillo, Nastasic; Costa, Rodriguez, Sanchez, Battaglia, Maffeo; Kang-In, Muriqi.
Pelatih: Javier Aguirre.
Barcelona (4-3-3): Ter Stegen(GK); Balde, Garcia, Christensen, Alba; Pedri, Busquets, Kessie; Dembele, Lewandowski, Raphinha.
Pelatih: Xavi.
Konten menarik lainnya:
Persipura Jayapura vs Putra Delta; Imbang, Mutiara Hitam Gagal Naik ke Puncak Klasemen
Belanda vs Belgia, Duel Memperebutkan Tiket ke Putaran Final UEFA Nations League