
Pertandingan antara Bayern Munich vs Freiburg dalam lanjutan pekan 10 Liga Jerman berakhir dengan kemenangan telak Die Roten 5-0 atas lawannya.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Lima gol dari Bayern Munich ke gawang Freiburg masing-masing dicetak oleh Serge Gnabry menit ke-13, Eric Maxim Choupo-Moting (33′), Leroy Sane (52′), Sadio Mane (55′), dan ditutup oleh gol Marcel Sabitzer (80′).
Bermain di depan pendukung sendiri anak asuh dari Julian Nagelsmann seperti biasanya mendominasi pertandingan, anak asuh dari Julian Nagelsmann membuat Freiburg tidak berdaya dan kesulitan untuk mengembangkan permainan.
Menit ke-13 Bayern Munich langsung membuka keran gol lewat aksi dari Serge Gnabry, 1-0 untuk keunggulan Bayern.
Choupo-Moting menggandakan keunggulan Bayern pada menit ke-33 memanfaatkan umpan dari Leroy Sane.
Skor 2-0 untuk keunggulan Bayern Munich bertahan hingga wasit meniup peluit babak pertama berakhir.
Masuk ke babak kedua, Bayern kembali menjauhkan keunggulan dari Freiburg kali ini lewat dua gol yang diciptakan oleh Leroy Sane pada menit ke-52 dan Sadio Mane tiga menit berselang.
Gol kemenangan Bayern Munich akhirnya ditutup oleh aksi dari Marcel Sabitzer pada menit ke-80, skor akhir Bayern Munich vs Freiburg 5-0.
Berkat kemenangan ini anak asuh dari Julian Nagelsmann naik ke peringkat dua klasemen sementara Liga Jerman 2022/2023 dengan koleksi 19 poin dari 10 pertandingan yang telah dimainkan.
Sementara Freiburg harus tertahan di posisi tiga dengan koleksi 18 poin dari 10 pertandingan yang telah dimainkan.
Susunan Pemain Bayern Munchen vs Freiburg
Bayern Munchen: Sven Ulreich(GK), Noussair Mazraoui, Dayot Upamecano, Matthijs De Ligt, Alphonso Davies, Joshua Kimmich, Leon Goretzka, Serge Gnabry, Leroy Sane, Sadio Mane, Eric Maxim Choupu-Moting.
Pelatih: Julian Nagelsmann.
SC Freiburg: Mark Flekken(GK), Christian Guenter, Philipp Lienhart, Matthias Ginter, Kiliann Sildillia, Nicolas Hofler, Maximilian Eggestein, Vincenzo Grifo, Ritsu Doan, Kevin Schade, Michael Gregoritsch.
Pelatih: Christian Streich.
Konten menarik lainnya:
Man United vs Newcastle United, Setan Merah Harus Puas dengan Satu Poin
Aston Villa vs Chelsea, The Bues Menang Meyakinkan 2-0
Athletic Bilbao vs Atletico Madrid, Gol Tunggal Griezmann Bantu Atletico Raih 3 Poin