Penyelenggara Liga 1 telah mengeluarkan jadwal Liga 1 BRI seri kedua kepada semua tim peserta, tidak terkecuali untuk tim Singo Edan Arema Malang.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Adapun seri kedua Liga 1 akan digelar di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Arema FC mengawali seri pertama Liga 1 musim 2021/2022 dengan dua kemenangan, tiga imbang, dan satu kali kalah (Bola, 06/10/2021).
Kemenangan yang diraih di dua laga terakhir atas Persipura dan Persela membangkitkan optimisme Arema FC dalam menatap seri kedua.
Pada seri kedua Liga 1 BRI, tim Arema FC akan menghadapi laga sengit melawan Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya.
Laga melawan Persija di Stadion Manahan, Solo, 17 Oktober 2021, akan menjadi partai pembuka seri kedua bagi Arema FC.
Berikut ini jadwal Arema FC terlengkap sepanjang seri kedua Liga 1:
Persija Jakarta vs Arema FC
- – Minggu, 17 Oktober 2021
- – Stadion Manahan, Solo
- – Kick-off 18:15 WIB
Persiraja Banda Aceh vs Arema FC
- – Sabtu, 23 Oktober 2021
- – Stadion Maguwoharjo, Sleman
- – Kick-off 20:45 WIB
Arema FC vs Persita Tangerang
- – Rabu, 27 Oktober 2021
- – Stadion Sultan Agung, Bantul
- – Kick-off 20:45 WIB
Madura United vs Arema FC
- – Senin, 1 November 2021
- – Stadion Sultan Agung, Bantul
- – Kick-off 20:30 WIB
Arema FC vs Persebaya Surabaya
- – Sabtu, 6 November 2021
- – Stadion Manahan, Solo
- – Kick-off 20:45 WIB
Seperti biasa, pertandingan-pertandingan pilihan Liga 1 akan disiarkan secara live di Indosiar, Vidio, dan O Channel.
Artikel menarik lainnya:
Hasil Liga 2 Persis Solo VS Persijap Jepara Terbaru Hari ini, Skor Berakhir 1-1
Persipura Jayapura vs Arema FC: Skuad Singo Edan Menang 1-0 (Liga 1 BRI)
Klasemen Liga 1 Hari ini, Terupdate dan Terlengkap Liga 1 2021-2022