FIFA resmi menunjuk Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U17 yang akan dihelat pada 10 November hingga 2 Desember 2023 mendatang.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Informasi ini terungkap melalui akun Twitter resmi FIFA yang menyatakan Indonesia resmi menjadi tuan rumah Piala Dunia.
Erick Thohir, Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), menyatakan rasa syukurnya atas penunjukan ini.
Penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah ini diraih melalui sidang FIFA Council yang digelar di kantor pusat FIFA di Zurich, Swiss.
Lebih lanjut, Erick Thohir mengungkapkan penunjukan ini merupakan salah satu bentuk kepercayaan dunia sepakbola kepada Indonesia.
Namun, Erick Thohir mengakui belum mendapat surat pemberitahuan secara resmi karena baru mendapat informasi yang dilansir FIFA.
Secara lebih rinci, situs resmi FIFA tidak menjelaskan alasan penunjukan Indonesia menjadi tuan rumah turnamen Piala Dunia U17 ini.
Erick Thohir menjelaskan bahwa hal-hal positif yang dilakukan Indonesia dalam tiga bulan terakhir mungkin menjadi pertimbangan bagi FIFA.
Beberapa hal itu seperti perbaikan stadion yang lolos uji kelayakan FIFA dan perhelatan FIFA Match Day melawan Palestina dan Argentina.
Partai FIFA Match Day melawan Argentina sukses menyita perhatian dunia, terlebih lagi Indonesia hanya kalah 0-2 dari sang juara dunia.
Sebelumnya, Piala Dunia U17 direncanakan untuk dilangsungkan di Peru, tetapi FIFA mencabut hak Peru sebagai tuan rumah karena dinilai tidak siap.
Artikel menarik lainnya:
Persikabo vs PSS Sleman, Kemenangan 2-0 untuk Laskar Padjajaran
Erick Thohir: BRI Fokus Pembiayaan Segmen Mikro dan Ultra Mikro