Pengguna aplikasi dompet digital OVO perlu mengetahui berbagai kanal customer service OVO karena akan membutuhkannya sewaktu-waktu.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Salah satu pertanyaan yang sering ditanyakan pengguna pada customer service adalah kenapa OVO error hari ini.
Terkadang, OVO error karena permasalahan jaringan internet di ponsel pengguna atau aplikasi belum di-updated ke versi terbaru.
Pertanyaan lain yang kerap ditanyakan adalah bagaimana cara upgrade aplikasi ke OVO Premier.
Untuk upgrade ke OVO Premier, Anda bisa mengakses melalui opsi di halaman utama aplikasi dan menyiapkan KTP sebagai alat verifikasi.
Sedangkan jika ada pertanyaan atau kendala yang sulit dicari jawabannya, Anda bisa mengontak customer service.
Berikut ini daftar customer service OVO di berbagai kanal media sosial:
- Telepon: 1 500 696 (OVO User) atau 1 500 167 (OVO Merchant)
- Email: cs@ovo.id (OVO User) atau merchant.support@ovo.id (OVO Merchant)
- Instagram: @ovo_id
- Twitter: @ovo_id
- Facebook: @OVOIDN
Untuk mempersingkat waktu, Anda bisa membuka website OVO dan membaca daftar pertanyaan yang sering ditanyakan.
Jika pertanyaan yang Anda cari ada disitu, Anda bisa segera membaca jawabannya dan mempraktekannya langsung.
Namun, jika permasalahan Anda termasuk unik dan kompleks sehingga jarang ditanyakan orang, maka silakan menghubungi customer service OVO.
Layanan call center OVO berlangsung selama 24 jam, sehingga Anda bisa menghubungi kapan saja sesuai kebutuhan.
Artikel menarik lainnya:
Cara Cek Penerima BLT UMKM BRI dengan Mudah
Berbagai Penyebab Saldo LinkAja Hilang atau Tak Masuk yang Wajib Diketahui!