Piala Presiden, turnamen pramusim nasional yang ditunggu-tunggu jutaan pecinta sepakbola, direncanakan akan bergulir pada 11-17 Juni 2022.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Bukan hanya suporter, turnamen ini juga disambut antusias oleh 18 tim peserta Liga 1 Indonesia 2022-2023.
Turnamen Piala Presiden akan mengobati dahaga masyarakat akan tontonan sepakbola berkualitas setelah terakhir kali diadakan pada 2019.
Selain menguji kesiapan tim menjelang Liga 1 musim depan, turnamen pramusim ini cukup penting karena menjanjikan hadiah uang cukup besar.
Juara Piala Presiden 2022 akan menerima hadiah Rp 3 miliar, sedangkan runner-up menerima Rp 1,5 miliar.
Sementara itu, juara ketiga dan keempat masing-masing akan meraup hadiah Rp 500 juta.
PSSI juga menyediakan match fee sebesar Rp 125 juta kepada tim yang memenangkan pertandingan dan Rp 75 juta untuk tim yang kalah.
Apabila pertandingan berakhir imbang, maka setiap tim akan menerima upah laga Piala Presiden 2022 sebesar Rp 100 juta.