Pertandingan pada pekan ke-15 antara dua tim papan tengah Persela Lamongan vs PSM Makassar (2/12/2021) berakhir dengan skor sama kuat 1-1.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Laga yang berlangsung di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, tersebut juga disiarkan secara live di Indonesia dan Vidio.
Kedua tim langsung mengambil inisiatif permainan terbuka sejak wasit meniup peluit tanda dimulainya pertandingan.
Pertandingan yang berlangsung di bawah guyuran hujan tersebut berjalan alot dan diwarnai oleh banyak pelanggaran.
Kerasnya pertandingan mulai merugikan PSM setelah kapten sekaligus otak permainan, Wiljan Pluim, harus ditarik keluar karena mengalami cedera menit ke-35.
Muhammad Arfan bek kanan tim Juku Eja, julukan PSM Makassar, mecoba peruntungan dengan melepaskan tembakan jarak jauh pada menit ke-39.
Namun, bola mudah saja diamankan oleh kiper Persela Lamongan Dwi Kuswanto.