HomeBRI NewsPenjualan Fantastis SBN ORI017 Rp 2,19 T dari Bank BRI

Penjualan Fantastis SBN ORI017 Rp 2,19 T dari Bank BRI

Aman Sukriyanto, Foto: Investor.id

Sebagai salah satu mitra pemerintah dalam penjualan Surat Berharga Negara (SBN) ORI Seri 017, Bank BRI berhasil mencetak permintaan yang cukup tinggi.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Pada 9 Juli 2020, yang merupakan penutupan masa penawaran ORI017, Bank BRI sukses menggaet 2.842 investor dengan total penjualan sebesar Rp 2,19 triliun.

Aman Sukriyanto, Corporate Secretary Bank BRI, menyatakan bahwa nominal tersebut jauh melampaui target pemasaran Bank BRI sebesar Rp 500 miliar (Detik.com, 12/07/2020).

Bank BRI akan terus mengoptimalkan promosi produk SBN untuk menerapkan penyebaran investasi domestik di masyarakat.

Seperti edisi surat berharga dari negara selama ini, penawaran investasi ORI017 dinilai sangat menarik.

Konsumen akan mendapat nilai imbal hasil yang lebih tinggi ketimbang deposito bank pada umumnya, yaitu 6,4%.

Selain itu, investasi jenis ini memiliki tingkat risiko yang sangat rendah karena dijamin oleh negara.

Dengan membeli SBN, masyarakat juga turut andil dalam pembangunan negara, khususnya mempercepat pemulihan ekonomi di masa pandemi Covid-19.

Aman menambahkan Bank BRI yakin bahwa masyarakat sekarang sudah melek investasi, sehingga mengerti benar mengenai beragam produk serta keuntungan dalam berinvestasi.

Pencapaian fantastis dari Bank BRI ini juga didukung oleh strategi pemasar mereka yang berpengalaman dan tersetifikasi.

Bank BRI melakukan pemasaran digital yang sanggup menyentuh banyak lapisan masyarakat, seperti sosialisasi virtual, email blast, SMS blast, serta beragam kanal media sosial seperti Instagram, Facebook, dan Twitter.

Selain ORI017, Bank BRI tercatat berhasil membukukan penjualan SR-012 dengan nominal total Rp 1,4 triliun dari 1.823 investor.

Patrianto Galugu
Patrianto Galugu
Menyelesaikan Sarjana Ekonomi dari UKDW Yogyakarta untuk Program Bisnis/Akuntansi. Penelitiannya Mengenai Auditing Mendapatkan Penghargaan "Best Paper" di Simposium Riset Ekonomi.

Beriklan di Consensusg.com, menjangkau 445.754 pengunjung bulanan, dengan tampilan halaman 742.750, chat WhatsApp di +6287838034348. Email: editorial@consensusg.com Advertise I About I Privacy I Facebook I WhatsApp Channel ITwitter I Instagram I YouTube I Pinterest I Toko Kami: TikTok I Shopee I Lazada I Tokopedia I Bukalapak I BliBli