Apa saja peluang bisnis 2022? Simak lewat artikel ini.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Semenjak pandemi Covid-19 melanda, aktivitas kita lebih banyak dihabiskan di rumah.
Tidak jarang orang merasa jenuh dan bosan melakukan aktivitas yang sama, terus menerus, dikarenakan ruang gerak yang terbatas.
Tahun 2022 ini kita harus bisa lebih membuka mata untuk melihat peluang usaha 2022 yang bisa dilakukan di rumah.
Berikut beberapa contoh peluang bisnis 2022 yang bisa Anda simak:
- Berjualan Foto
Untuk Anda yang suka mengabadikan setiap moment dalam bentuk foto, Anda dapat menjadikan peluang bisnis 2022 di masa pandemi yang cocok untuk Anda. Anda bisa menjual foto yang ada di galeri hp Anda di beberapa situs Microstock seperti Canva, Shutterstock, dan Adobe Stock.
- Jasa Voice Over
Jika Anda memiliki suara yang unik dan khas, Anda bisa jadikan peluang bisnis di masa pandemi ini. Biasanya yang memakai jasa ini adalah animator untuk mengisi suara di animasi mereka, namun tak jarang beberapa brand perusahaan juga membutuhkan jasa voice over untuk video iklan mereka dan promosi.
- Jasa Marketing di Media Sosial
Zaman ini, media sosial sudah menjadi kebutuhan tiap orang. Selain untuk mencari hiburan, media sosial juga menjadi wadah pelaku bisnis untuk mengembangkan usaha mereka. Hal ini jangan Anda lewatkan untuk melihat peluang bisnis 2022 dengan membuka jasa marketing bagi mereka sebagai pelaku bisnis.
- Survey Online
Terdapat website yang menyediakan survey online berbayar yang dibuat oleh perusahaan, Anda cukup membuat akun dan mengisi data diri Anda lalu mengisi survey online berbayar yang telah dibuat. Anda akan dibayar setelah selesai mengisi survey.
- Membuat Logo
Jika Anda memiliki kemampuan di bidang desain grafis dapat menjadi peluang bisnis. Pemilik usaha tentu membutuhkan jasa ini karena berkaitan dengan identitas usaha yang mereka geluti, logo yang Anda buat dihargai dengan nilai yang tinggi.
Konten menarik lainnya:
4 Profil UMKM dan Skema Bantuan yang Cocok