Dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol (Amerika Selatan), pertandingan Peru vs Brasil berakhir dengan skor tipis 0-1.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Pada laga yang berlangsung di Stadion Nasional Lima tersebut, bek Marquinhos muncul sebagai pahlawan dengan golnya di menit ke-90.
Bermain sebagai tuan rumah, Peru tampil cukup berani di menit awal melalui Andy Polo dan Andre Carrillo.
Kiper Manchester City Ederson juga harus keluar dari area penalti untuk menghalau umpan Luis Abram kepada striker Paolo Guerrero.
Brazil segera merespons dengan bermain terbuka, Raphinha bahkan sempat membobol gawang Peru pada menit ke-17.
Sayangnya, gol tersebut akhirnya dianulir karena pemain Brazil terperangkap offside saat membangun serangan.
Gawang Peru kembali bobol sekitar 10 menit kemudian, kali ini melalui sundulan Richarlison setelah memanfaatkan umpan Bruno Guimares.
Akan tetapi, gol tersebut kembali dianulir setelah pemeriksaaan VAR membuktikan posisi Richarlison offside.
Alhasil, babak pertama laga Peru vs Brazil ditutup dengan skor kacamata.
Pada babak kedua, baik Peru maupun Brasil sama-sama kesulitan menciptakan peluang.
Raphinha coba melakukan tembakan jarak jauh pada menit ke-73, tetapi kiper Peru Gallese masih mampu menepisnya.
Saat laga nampak akan berakhir tanpa pemenang, Brazil akhirnya memecah kebuntuan di menit-menit akhir.
Tendangan sepak pojok Neymar berhasil ditanduk oleh Marquinhos ke arah tiang jauh yang tidak bisa dijangkau Gallese.
Dengan kemenangan pada laga Peru vs Brasil ini, tim Samba menjadi pemuncak klasemen sementara Conmebol dengan raihan enam poin.
Argentina menempel di posisi runner-up dengan poin sama, tetapi hanya kalah selisih gol.
Sementara itu, Peru tertahan di posisi ke-7 setelah hanya sanggup mengumpulkan satu poin.
Artikel menarik lainnya:
Harga Transfer Antony ke Man United 100 Juta Euro!
Profil Alex dos Santos Gonçalves, Striker Brazil Milik Persita Tangerang di Liga 1 BRI