Apakah Shopee Pinjam Uang? SPinjam adalah produk pinjaman online tunai yang ditawarkan bagi pengguna Shopee.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Amankah pinjol Shopee Pinjam? Jawabannya adalah aman di mana Shopee Pinjaman disediakan dengan fitur pengajuan yang mudah dan aman karena dikelola langsung oleh PT Lentera Dana Nusantara dan di bawah pengawasan OJK.
Berapa limit awal Shopee Pinjam? Anda bisa mengajukan SPinjam dengan batas minimal Rp500.000 dan batas maksimal limit pinjaman sebesar limit SPinjam di akun Shopee Anda.
Batas maksimal ini berbeda untuk tiap akun Shopee dan biasanya bergantung dengan jumlah kuota yang masih tersedia.
SPinjam bisa Anda ajukan dengan ketentuan tidak memiliki keterlambatan pembayaran tagihan untuk fotur SpayLater, SPinjam untuk penjual, SPinjam, dan Dana Cepat.
Adapun beberapa keuntungan yang dijanjikan SPinjam diantaranya:
- Aktivasi dan verifikasi yang mudah dan cepat.
- Menawarkan pinjaman dengan bermacam pilihan tenor cicilan mulai dari 3, 6, dan 12 bulan.
- Setelah pengajuan Shopee Pinjaman disetujui, dana akan langsung masuk ke rekening Bank yang dicantumkan dalam proses pengajuan pinjaman.
- Suku bunga SPinjam relatif kecil yakni mulai dari 1,95% per bulan.
Bagaimana Cara Mendapatkan Shopee Pinjam?
Untuk mendapatkan Shopee Pinjaman caranya sangat mudah, Anda cukup mengikuti langkah berikut ini:
- Masuk ke tab “Saya” pada halaman utama di aplikasi Shopee.
- Pilih “SPinjam”.
- Lanjutkan memilih “Ajukan”.
- Lalu pilih “Jumlah Pinjaman” dengan menggeser tombol sesuai nominal yang Anda inginkan.
- Lalu pilih “Durasi Pinjaman” kemudian pilih “Rekening Bank” yang akan Anda gunakan untuk menerima pinjaman tunai tersebut.
- Pilih menu “Lanjutkan” lalu “Ajukan Sekarang”.
- Masukkan pin ShopeePay Anda.
Untuk bisa melakukan beberapa langkah di atas, sebenarnya Anda perlu melakukan aktivasi lebih dulu.
Jadi jika SPijam Anda belum aktif untuk mengaktifkannya cukup dengan tab menu “Aktifkan Sekarang”.
Lanjutkan dengan mengisi informasi diri, verifikasi wajah, dan setelah proses berhasil Anda bisa mengajukan pinjaman.
Bagaimana cukup mudah bukan? Jika Anda sudah bulat mengambil pinjaman dari Shopee pastikan untuk tidak sampai terjadi keterlambatan.
Bila memang terlambat, maka ada denda sebesar 5% dari total tagihan yang harus dibayarkan.
Apakah Shopee pinjam akan menagih ke rumah? Hal ini bisa saja terjadi terlebih jika pengguna telat atau tidak membayar tagihan Shopee Pinjaman setelah dilakukan semua prosedur penagihan.
Konten menarik lainnya:
Cara Bayar Pinjaman BRI lewat BRILink Mobile