Bank BRI menyediakan layanan pembukaan rekening secara digital melalui platform BRI Buka Rekening yang bisa diakses dari mana saja dan kapan saja.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Caranya cukup mudah, calon nasabah hanya perlu mengakses layanan ini melalui website https://bukarekening.bri.co.id/digital-saving/.
Di website tersebut, nasabah membuka rekening baru dengan memanfaatkan teknologi Face Recognition dan Digital Signature.
Penggunaan dua teknologi itu dapat memungkinkan nasabah untuk membuka dan mengaktifkan rekening tanpa perlu bertatap muka dengan petugas bank.
Tidak hanya calon nasabah, terobosan Buka Rekening ini juga bisa dinikmati oleh nasabah lama yang ingin membuka rekening baru.
Handayani, Direktur Konsumer Bank BRI, mengungkapkan bahwa pihaknya terus merumuskan kebijakan untuk memudahkan masyarakat (Kompas, 03/02/2021).
Inovasi Buka Rekening BRI merupakan solusi bagi masyarakat luas untuk menabung dengan lebih cepat, aman, dan nyaman.
Proses verifikasi nasabah tidak dilakukan dengan bertatap muka, melainkan dengan fitur video call sehingga lebih praktis.
Nasabah tidak hanya akan menerima rekening Digital Saving, namun juga otomatis terdaftar sebagai user Internet Banking BRI Mobile (BRImo).
Oleh karena itu, rekening yang terdaftar bisa langsung digunakan untuk bertransaksi secara digital.
Calon pengguna BRI Digital Saving perlu menyiapkan beberapa dokumen, yakni data diri, KTP, dan NPWP (opsional).
Selanjutnya, nasabah memilih salah satu dari dua jenis rekening yang tersedia, yaitu Britama dan Britama X.
Silakan pilih lokasi kantor cabang BRI yang terdekat dengan tempat tinggal untuk melengkapi data dan melakukan tahap verifikasi diri.
Langkah terakhir BRI Buka Rekening adalah melakukan setoran awal untuk menuntaskan aktivasi rekening baru.
Artikel menarik lainnya:
BRI Permudah Masyarakat Mengakses Informasi BPUM
Tak Harus ke Bank, Digital Saving BRI Permudah Buka Rekening di Masa Pandemi