Pengguna aplikasi e-wallet GoPay tidak perlu panik ketika mendapati aplikasi GoPay down karena ada banyak solusi yang bisa Anda lakukan.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Langkah pertama adalah pastikan bahwa smartphone Anda benar-benar terhubung dengan jaringan internet.
Anda bisa melakukan langkah refresh jaringan internet sederhana dengan mengaktifkan fitur flight mode, lalu mematikannya lagi.
Jika jaringan internet aman, langkah selanjutnya adalah pastikan bahwa Anda meng-install aplikasi dengan update versi terbaru.
Terkadang, pengguna tidak bisa membuka aplikasi versi lama tidak didukung dengan sistem operasi terbaru.
Aplikasi Gojek juga tidak bisa dibuka apabila pengguna tidak mengaktifkan fitur GPS di smartphone.
Apabila GoPay down saat Anda ingin melakukan transfer, pastikan Anda sudah meng-upgrade akun ke GoPay Plus.
Anda bisa mengganti PIN dalam rangka meningkatkan keamanan akun, tetapi Anda harus menunggu sekitar 30-60 menit sebelum menggunakan aplikasi kembali.
Terkadang, GoPay mengeluarkan notifikasi seperti âGoPay is currently blockedâ, âYour GoPay cannot be usedâ, atau âYou canât use this featureâ.
Beragam notifikasi di atas menandakan bahwa ada pelanggaran yang terjadi terhadap Terms and Conditions di GoPay.
Notifikasi itu bisa berarti banyak hal, seperti adanya pola transaksi mencurigakan atau akun Anda digunakan oleh orang lain.
Oleh karena itu, GoPay menonaktifkan akun Anda sebagai langkah pencegahan agar tidak terjadi hal-hal merugikan selanjutnya.
Jika terjadi hal GoPay down tersebut, Anda sebaiknya segera melapor ke customer service Gojek.
CS GoPay tersedia di nomor telepon call center 1500729 dan email customerservice@gopay.co.id.
Artikel menarik lainnya:
Cara Mengetahui PIN ShopeePay dengan Mudah dan Aman