HomeBRI NewsBRI Hadirkan Fitur Transfer Internasional di BRImo

BRI Hadirkan Fitur Transfer Internasional di BRImo

Bank BRI meningkatkan kemampuan financial super apps mutakhir BRI mobile banking (BRImo) dengan menambahkan fitur transfer internasionazl.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Nasabah tidak perlu repot melakukan konversi karena dapat melakukan transfer langsung dari rekening rupiah.

Setelahnya, aplikasi BRImo langsung melakukan konversi mata uang asing (remittance) sesuai dengan rekening penerima di luar negeri.

Handayani, Direktur Konsumer BRI, menyatakan bahwa penambahan fitur transfer internasional BRImo merupakan bentuk komitmen BRI dalam mengedepankan customer experience.

Dirinya berharap fitur ini bisa memperluas jangkauan BRI dan memudahkan nasabah yang ingin bertransaksi di luar negeri.

Salah satu pihak yang menikmati kehadiran fitur ini adalah orangtua yang anaknya sedang bersekolah di luar negeri.

Kualitas pendidikan menjadi alasan utama kenaikan minat pelajar Indonesia untuk berkuliah di luar negeri dari tahun ke tahun.

Kehadiran fitur transfer internasional di aplikasi BRImo diharapkan bisa menunjang kebutuhan hidup dan akademis pelajar Indonesia di negeri orang.

Adapun fitur transfer internasional bisa mencakup banyak mata uang populer dunia, seperti USD (Dolar Amerika), SGD (Dolar Singapura), AUD (Dolar Australia), HKD (Dolar Hong Kong), CNY (Yuan), JPY (Yen), EUR (Euro), dan GBP (Pound Sterling).

Untuk menikmati fitur ini, nasabah perlu mengunduh dan membuat akun di aplikasi BRImo terlebih dahulu.

Silakan lakukan login di BRImo, kemudian pilih fitur Transfer Internasional, negara tujuan, dan nominal transfer.

Aplikasi akan mengonversi nominal tersebut secara otomatis ke dalam mata uang asing.

Selanjutnya, silakan masukkan detail informasi penerima dan pengirim, lalu masukkan PIN BRImo.

Artikel menarik lainnya:

Cara Membuka Blokir BRImo Tanpa ke Bank, Ternyata Gampang

Bank BRI Raih Pengakuan Internasional Setelah Menerapkan Good Corporate Governance

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 17 Sudah Dibuka!

Reananda Hidayat Permono
Reananda Hidayat Permono
Completed his Master of Science - MS, Petroleum Geology from Curtin University, Perth, Australia.

Beriklan di Consensusg.com, menjangkau 445.754 pengunjung bulanan, dengan tampilan halaman 742.750, chat WhatsApp di +6287838034348. Email: editorial@consensusg.com Advertise I About I Privacy I Facebook I WhatsApp Channel ITwitter I Instagram I YouTube I Pinterest I Toko Kami: TikTok I Shopee I Lazada I Tokopedia I Bukalapak I BliBli