Asiamoney kembali menunjukkan apresiasi kepada kinerja cemerlang Bank BRI dengan memberikan tiga penghargaan berbeda dalam Asia Private Banking Award.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Ketiga penghargaan tersebut adalah Best Domestic Private Bank in Indonesia 2021, Best for HNW in Indonesia 2021, dan Best for Wealth Transfer/Succession Planning in Indonesia 2021.
Meski ditempa pandemi Covid-19, Bank BRI masih mampu mencatat peningkatan Fee Based Income Wealth Management sebesar 28 persen pada 2020.
Penghargaan dari Asiamoney membuktikan bahwa BRI tidak hanya handal menggarap segmen UMKM, tetapi juga sektor HNWI (High Networth Individual).
Prestasi penghargaan ini merupakan hasil dari performa consumer banking yang cemerlang dalam melayani kebutuhan nasabah.
Handayani, Direktur Konsumer Bank BRI, menyatakan bahwa perseroan melayani nasabah dari awal perjalanan kekayaan mereka (Bisnis, 19/06/2021).
Dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah, Wealth Management BRI didukung oleh tiga pilar utama dengan peran yang berbeda.
Pilar pertama adalah bisnis bancassurance yang memberi solusi kebutuhan nasabah untuk perlindungan kekayaan.
Selanjutnya, ada pilar bisnis investasi yang mendukung nasabah untuk menumbuhkan aset keuangan mereka sesuai tujuan menabung.
Pilar ketiga adalah bisnis penasihat keuangan sebagai mitra dalam perencanaan keuangan di masa pensiun bagi semua segmen nasabah BRI.
Khusus untuk segmen HNW, Bank BRI menyediakan layanan Private Banking dengan memberi konsultasi yang dipersonalisasi sesuai kebutuhan klien.
Asiamoney sendiri merupakan media berskala internasional yang fokus membahas perbankan, pasar modal, investasi, dan pasar regional di Asia.
Pada tahun lalu Bank BRI juga diganjar penghargaan Indonesia’s Best Bank for SMEs dan Indonesia’s Best Bank for CSR oleh Asiamoney.
Artikel menarik lainnya: