HomeBRI MobileBRI Mobile

BRI Mobile

Halo, apa kabar? Semoga Anda selalu baik-baik saja. Tulisan ini membahas aplikasi BRI Mobile. BRI Mobile adalah sebuah aplikasi dari bank BRI yang didalamnya terdapat berbagai layanan e-banking, layanan tersebut meliputi Info BRI, Contact BRI, e-registration BRI, Mobile Banking, Internet Banking, My QR, T-Bank, dan BRIZZI.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Perbedaan BRIMO dan BRI Mobile

BRImo dan BRI Mobile sama-sama dapat dilakukan untuk melakukan berbagai transaksi keuangan seperti mentransfer dana ke sesama rekening BRI ataupun ke rekening bank lain, dan masih banyak lagi transksi lainnya.

Aplikasi BRIMO merupakan versi modern /terbaru dari BRI Mobile dimana transaksinya hanya terhubung ke internet banking BRI (ib.bri.co.id), sedangkan BRI Mobile menggabungkan Internet banking, SMS banking , T-bank, BRIZZI sebagai menu utama.

BRImo memiliki desain yang modern, cocok untuk kaum milenial, menu-menu yang sering digunakan oleh kaum milenal berada di layar depan utama aplikasi BRIMO, misalnya menu BRIVA yang sering digunakan oleh kaum milenial untuk membayar transaksi online, Shopee, Tokopedia, Bukalapak, dll; juga ada menu TOP UP LinkAja, Mutasi untuk mengetahui transaksi yang sudah dilakukan .

Perbedaan yang cukup menonjol adalah untuk log in di BRIMo dapat menggunakan sidik jari, sedangkan BRI Mobile login tanpa sidik lari.

BRI Mobile tidak kalah, layanan perbankan di aplikasi tersebut sangat banyak.

Berikut adalah perbedaan antara aplikasi BRIMO dan BRI Mobile:

BRIMOBRI Mobile
Login bisa menggunakan sidik jariLogin tanpa menggunakan sidik jari
Transaksi lewat SMS Banking di menu Mobile Banking BRITransaksi kebanyakan menggunakan internet banking
Mutasi lengkap, misalnya dari tanggal 1-30/4/2020 dapat disimpan dalam bentuk PDFMutasi 5 transaksi terakhir
Perbedaan BRIMO dan BRI Moble

Cara Mengaktifkan, Daftar dan aktivasi BRI Mobile BRI

Tiga hal yang harus Anda lakukan dahulu sebelum mengaktifkan BRI Mobile adalah sebagai berikut:

  1. Memiliki rekening BRI dan kartu ATM BRI.
  2. Telah mengaktifkan SMS Banking, SMS Banking akan digunakan bertransaksi pada menu Mobile Banking BRI, aktifkan SMS Banking di customer service BRI
  3. Telah mengaktifkan Internet Banking untuk digunakan bertransaksi di menu Internet Banking pada aplikasi BRI Mobile, pengaktifan internet banking dapat dilakukan di customer service.

Untuk nomor 1, 2 dan 3, pembukaan rekening, pengaktifan SMS Banking dan Internet Banking dapat dilakukan langsung di customer service, agar Anda sekali saja mengaktifkan semuanya, jadi lebih mudah saat Anda mendaftarkan semuanya di customer service BRI.

Namun Anda juga dapat registrasi Mobile Banking terlebih dahulu di ATM atau EDC BRI lalu ke customer service untuk mengaktifkan SMS Banking dan internet banking.

Cara Registrasi BRI Mobile

Cara registrasi Mobile Banking di ATM/ Mesin EDC BRI

  1. Registrasi di ATM/ Mini ATM yakni Mesin EDC di Agen BRILink pada menu registrasi SMS Banking
  2. Masukkan nomor handphone
  3. Masukkan 6 pin mobile banking
  4. Anda akan menerima struk yang berisi informasi bahwa registrasi Mobile Banking berhasil
  5. Agar dapat melakukan transaksi keuangan, lanjutkan dengan registrasi finansial di unit kerja BRI terdekat.

Cara Mendaftar Internet Banking Melalui BRI Mobile; ATM; miniATM / EDC BRI

Cara registrasi Internet Banking di BRI Mobile

  1. Pastikan Anda telah melakukan registrasi finansial Mobile Banking
  2. Pada aplikasi BRI Mobile pilih menu Mobile Banking, fitur registrasi Internet Banking
  3. Masukkan 6 digit PIN Internet Banking
  4. Untuk verifikasi masukkan PIN Mobile Banking BRI agar transaksi berlanjut
  5. BRI akan mengirim notifikasi SMS berupa User Id Internet Banking, dilanjutkan dengan SMS yang berisi No Aktivasi M-Token
  6. Aktivasi M-Token melalui menu Internet Banking di aplikasi BRI Mobile Anda
  7. Pilih registrasi Internet Banking, masukkan User Id serta 6 digit password Internet Banking, lalu pilih OK
  8. Kemudian ubah password Internet Banking dalam kombinasi huruf dan angka, lalu masukkan email sebagai notifikasi Internet Banking
  9. Masukkan No aktivasi M-Token yang ada pada SMS masuk dan pilih OK
  10. Anda kemudian menerima SMS yang berisi link download aplikasi Internet Banking versi Mobile
  11. Download aplikasi tersebut dan instal
  12. Lakukan aktivasi Internet Banking versi mobile
  13. Selamat, Anda telah bisa melakukan transksi perbankan melalui Internet Banking BRI

Cara Registrasi Internet Banking Melalui ATM/ Mesin EDC BRI

1. Registrasi Non Finansial

  • Registrasi di ATM/EDC BRI pada menu registrasi Internet Banking
  • Masukkan 6 digit PIN Internet Banking
  • Ambil struk yang berisi user ID Internet Banking BRI
  • Anda sudah bisa login dengan mengakses https://ib.bri.co.id, lalu lakukan perubahan password

2. Registrasi Finansial

  • Registrasi mToken (mobile token) di unit kerja Bank BRI
  • Anda akan menerima SMS yang berisi kode aktivasi mToken
  • Aktivasi mToken Anda di https://ib.bri.co.id
  • Anda telah melakukan transaksi finansal pada Internet Baning BRI

3. Daftar Internet Banking versi Mobile

  • Masuk ke menu Intenet Banking BRI pada BRI Mobile, masukkan user ID serta Password Intenet Banking BRI yang telah terdaftar secara finansial lalu klik download
  • Anda akan merinerma SMS yang berisi link untuk mengunduh aplikasi Internet banking versi mobile
  • Downoad aplikasi dan instal aplikasi di smartphone Anda
  • Lanjutkan dengan mengaktivasi internet banking versi mobile

Cara Menggunakan BRI Mobile Tanpa Pulsa

Agar Anda tidak mengeluarkan pulsa saat transaksi di BRI Mobile, gunakanlah menu INTERNET BANKING BRI untuk bertransaksi di BRI Mobile, transaksi terhubung ke internet tanpa menyedot pulsa Anda.

Apakah BRI Mobile Kena Biaya

Bertransaksi pada menu INTERNET BANKING BRI tidak memotong pulsa Anda, namun pada menu MOBILE BANKING BRI pulsa Anda terpotong.

Berapa Limit Transfer di BRI mobile?

Selama physical distancing, Bank BRI memaksimalkan limit transaksi khusus untuk transfer sesama BRI di internet banking mulai dari Rp 100 juta s/d Rp 500 juta.

Kemudian transfer sesama BRI melalui mobile banking yang semula Rp 1 juta-Rp 50 juta berubah menjadi Rp 50 juta – Rp 200 juta dan untuk transaksi transfer antarbank melalui mobile banking semula Rp 1 juta-Rp 25 juta menjadi Rp 10 juta- Rp 25 juta.

Cara Transfer di BRI Mobile

Transfer di BRI Mobile mudah, ada dua menu utama yang bisa Anda gunakan transfer, yakni di menu Mobile Banking BRI dan INTERNET BANKING BRI:
1. Menu Mobile Banking BRI, cara transfer:

  • Pilih menu Mobile Banking BRI
  • Pilih TRANSFER
  • Pilih SESAMA BRI atau BANK LAIN
  • Silahkan lanjutkan sesuai dengan informasi dari BRI, Anda akan terhubung ke SMS Banking

2. Internet Banking BRI, cara transfer:

  • Pilih menu Internet Banking BRI
  • Login
  • Pilih transfer
  • Pilih sesama BRI atau Bank Lain
  • Lanjutkan semua informasi yang tertera

Cara Menggunakan BRI Mobile untuk Cek Saldo

Untuk cek saldo di aplikasi BRI Mobile, dapat menggunakan menu Mobile Banking BRI dan Internet Banking BRI.

Cara cek saldo di aplikasi BRI Mobile melalui menu Mobile Banking BRI:

  1. Buka aplikasi BRI Mobile
  2. Pilih Mobile Banking BRI
  3. Pilih Info
  4. Pilih Info Saldo
  5. Anda akan terhubung ke SMS, ikuti semua perintah di SMS Banking hingga Anda mendapatkan informasi saldo

Cara cek saldo di aplikasi BRI Mobile melalui menu Internet Banking BRI:

  1. Buka aplikasi BRI Mobile
  2. Pilih Internet Banking BRI dan login (Jaga kerahasiaan username dan password Anda)
  3. Pilih Info Rekening
  4. Pilih rekening Anda, dan informasi jumlah saldo akan muncul di layar smartphone

BRI Mobile untuk Android 10

Sampai saat ini BRI Mobile belum bisa berjalan dengan maksimal di Android 10, namun Anda tetap bisa menginstalnya di Android 10, untuk transaksi, hanya menu Mobile Banking BRI yang berfungsi, sedangkan menu Internet Banking BRI tidak bisa berjalan, notifikasi yang muncul pada saat mencoba login adalah simcard tidak terdeteksi. Oleh karena itu, silahkan tunggu hingga BRI Mobile bisa berjalan dengan baik di Android 10.

Mengenal 8 Fitur / Menu Utama di Aplikasi BRI Mobile

Menu-menu utama di BRI Mobile ada 8. Berikut adalah ke-8 layanan utama pada aplikasi BRI Mobile.

1. Info BRI

Layanan info BRI meliputi:

  • Info lokasi Top Up BRIZZI
  • Info ATM
  • Info unit kerja
  • Info merchand epay
  • Petunjuk, disini terdapat informasi registrasi Mobile Banking dan cara registasi Internet Banking

2. Contact BRI / Call Center BRI

Pada menu contant BRI, Anda mendapatkan informasi cara menghubungi BRI melalui berbagai media, media tersebut antara lain:

  • Call BRI, ketika anda menyentuh Call BRI anda akan terhubung ke call center BRI di 14017
  • SMS Contact BRI, Anda terhubung ke BRI lewat sms
  • Telegram
  • Facebook, terhubung ke https://www.facebook.com/BRIofficialpage/
  • Twitter, terhubung ke https://www.twitter.com/kontakBRI/
  • Email, terhubung ke callbri@bri.co.id
  • Web, Anda terhubung ke http://www.bri.co.id/contactus

3. E-Registration BRI

E-registration berisi berbagai menu untuk pendaftaran yang sangat berguna bagi nasabah, menu tersebut diantaranya:

  • Pembukaan Rekening, Pembukaan rekening tabungan, deposito, valas, dan rekening dana nasabah (RDN)
  • Transaksi Penyetoran, Penyetoran ke rekening BRI secara tunai
  • Transaksi Penarikan, Penarikan dari rekening BRI
  • Transfer ke rekening BRI, Transfer dana dari dan ke rekening BRI (Overbooking)
  • Transfer ke Bank Lain, Transfer dana dari dan ke rekening bank lain (Kiring, RTGS)
  • Registrasi CMS, Pendaftaran fasilitas cash management system (CMS)
  • Nes, Registrasi nomor eksportir sawit (NES)
  • Registrasi DPLK BRI, Pendaftaran kepesertaan dana pensiun lembaga keuangan (DPLK) BRI
  • Bulk Payment BRI, Formulir standing instruction bulk payment BRI
  • Pengajuan Pinjaman, Pengajuan pinjaman segmen mikro dan konsumen
  • Informasi, Informasi kurs. Banyak belum tahu bahwa aplikasi BRI Mobile ternyata menyediakan informasi kurs, mulai dari kurs jual dan kurs beli, serta Anda dapat melakukan konversi kurs dengan hanya memasukkan nilai kedalamnya dan akan mengeluarkan nilai pada mata uang tertentu.

4. Mobile Banking BRI

Pada menu Mobile Banking BRI ini setiap perintah transaksi terhubung ke SMS Banking.

Berbagai menu Mobile Banking BRI adalah sebagai berikut:

4.1 Info
Menu info sangat berguna untuk mengetahui berbagai informasi transaksi perbankan.
Menu info diantaranya:

Info Saldo, untuk mengecek saldo dalam rekening Anda
o Info Mutasi
o Info Poin, untuk mengetahui poin rekening BRI Anda
o Info Kartu Kredit BRI
o Info Telkom, untuk mengetahui status tagihan telkom Anda
o Info Telepon Seluler, untuk mengetahui informasi tagihan kartu Halo, dll
o Info Transfer
o Info Tiket
o Info Pendidikan
o Info Cicilan
o Info TV Berbayar
o Info PDAM
o Info BRIVA
o Info DPLK BRI
o Info Pinjaman
o Info Asuransi

4.2 Transfer
Melakukan transfer sesama BRI dan transfer ke Bank Lain

4.3 Isi Ulang
Disini Anda dapat mengisi ulang:
o pulsa semua operator
o BRIZZI
o token PLN
o T-Bank
o Top Up GoPay
o Top Up LinkAja

4.4 Pembayaran
Menu pembayaran menyediakan pembayaran untuk:
PLN
o Telkom
o Kartu Kredit/ KTA
o Telepon Seluler
o Tiket
o Pendidikan
o DPLK BRI
o Zakat
o Infaq/Kurban
o Cicilan
o TV Berbayar
o PDAM
o BRIVA
o Pinjaman
o Asuransi
o Pegadaian

4.5 Mocash

  • Mocash BRI
  • Mocash BRI PLN

4.6 Pelayanan Nasabah
Disini Anda dapat melakukan:

  • Ganti Pin
  • Enable kartu ATM, jika Anda ingin mefungsikan kartu ATM
  • Disable kartu ATM, jika Anda sementara waktu tidak memfungsikan kartu ATM

5. Internet Banking BRI

6. My QR

7. Tbank-BRI

8. BRIZZI

BRIZZI adalah merupakan uang digital pengganti uang tunai yang dapat digunakan untuk membayar transaksi belanja secara digital.

Menu BRIZZI terdiri dari:

  • Info Kartu
  • Info Saldo
  • Info History Transaksi

Konten menarik lainnya:

Jadwal Baru BRI Liga 1 2021 Live Indosiar, Vidio, O Channel

Pendaftaran NPWP Melalui Bank Himbara

Patrianto Galugu
Patrianto Galugu
Menyelesaikan Sarjana Ekonomi dari UKDW Yogyakarta untuk Program Bisnis/Akuntansi. Penelitiannya Mengenai Auditing Mendapatkan Penghargaan "Best Paper" di Simposium Riset Ekonomi.

Beriklan di Consensusg.com, menjangkau 445.754 pengunjung bulanan, dengan tampilan halaman 742.750, chat WhatsApp di +6287838034348. Email: editorial@consensusg.com Advertise I About I Privacy I Facebook I WhatsApp Channel ITwitter I Instagram I YouTube I Pinterest I Toko Kami: TikTok I Shopee I Lazada I Tokopedia I Bukalapak I BliBli