Bank BRI kembali memberikan kabar bahagia, bank yang dikenal dengan dekat rakyat kecil tersebut menawarkan program kredit tanpa agunan online di 2021.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Adapun program kredit BRI tanpa agunan tersebut menyasar sekitar 57 juta pelaku usaha ultra mikro di seluruh wilayah Indonesia.
Pendaftar program tidak perlu berdesakan di kantor bank karena pengajuan kredit dilakukan secara online di website https://kur.bri.co.id/Â (Tribunnews, 13/02/2021).
Langkah pengajuan kredit cukup mudah, dimana setelah masuk ke website, calon debitur cukup membuat akun menggunakan alamat email aktif.
Jika sudah memiliki akun, silakan mengikuti prosedur pengajuan pinjaman yang sudah disiapkan oleh Bank BRI.
Syarat pengajuan kredit juga tidak terlalu rumit, calon kreditur mendaftarkan diri atas nama perorangan dan sudah memiliki usaha yang berjalan minimal 6 bulan.
Pendaftar juga sebaiknya menjalankan usahanya di platform e-commerce (Shopee, Tokopedia) dan/atau ride hailing (Gojek, Grab).
Calon kreditur juga disyaratkan untuk tidak sedang menerima kredit dari perbankan, kecuali kredit konsumtif seperti KPR dan KKB.
Syarat administrasi yang diperlukan meliputi identitas KTP, KK, dan surat izin usaha (bisa berupa surat dari e-commerce atau ride hailing).
Sunarso, Direktur Utama Bank BRI, mengungkapkan bahwa baru ada 20% usaha ultra mikro yang memiliki akses pembiayaan.
Mengingat penyaluran kredit tanpa agunan online BRI menyasar usaha ultra mikro, maka plafon pinjaman berada di angka Rp 10 juta.
Tenor pinjaman juga bisa dibuat lebih pendek karena kebutuhan pinjaman usaha ultra mikro berada di level harian.
Artikel menarik lainnya:
GOOGLE WEB STORIES Agenbrilink.net
KUR Tanpa Agunan Rp 10 juta dari Bank BRI