Bantai Singapura, Ranking FIFA Indonesia Membaik

Ranking FIFA Indonesia mengalami kenaikan berarti setelah berhasil menumbangkan Singapura di pertandingan leg kedua semifinal Piala AFF 2020. Kemenangan di laga panas tersebut membuat perolehan poin timnas Indonesia di perhitungan FIFA semakin bertambah.

Dengan perbaikan peringkat FIFA Indonesia, peluang Indonesia untuk naik ke Pot 3 drawing Piala Asia 2023 juga semakin lebar. Pertandingan semifinal leg kedua yang berlangsung di National Stadium, Singapore, tersebut berakhir dengan skor 4-2 untuk Indonesia.

Dengan skor agregat 5-3, setelah bermain imbang 1-1 di leg pertama, ranking FIFA Indonesia dipastikan akan segera membaik. Setelah bermain imbang di leg pertama, peringkat FIFA Indonesia sudah akan membaik karena memperoleh penambahan poin sebanyak 11,13.

Hasil kemenangan di leg kedua bagus untuk ranking FIFA Indonesia karena mendapat tambahan 2,55 poin. Kenaikan ranking FIFA 2021 membuat skuad Merah Putih dinobatkan sebagai tim Asia paling berkembang bulan ini.

Indonesia berada di peringkat ke-164, sedangkan Singapura menjadi pesaing terdekat di kawasan Asia Tenggara dengan bercokol di peringkat ke-160. Setelah hasil pertandingan semifinal Piala AFF 2020, kini kedua negara hanya terpaut 5,86 poin.

Kondisi ranking FIFA Indonesia terbaru itu membuka peluang timnas untuk menggeser Singapura dari Pot 3 drawing Piala Asia 2023. Namun, meski memenangkan Piala AFF 2020, FIFA ranking timnas masih belum tentu bisa menggeser Singapura di peringkat ke-160.

Setelah memenangkan Piala AFF 2020, Indonesia masih harus memenangkan pertandingan yang berpengaruh pada peringkat FIFA. Diharapakan ranking FIFA Indonesia terus membaik untuk memudahkan jalan di Piala Asia 2023.

Designed by Alexander Rabu